Sabtu, 26 Januari 2013

Sejarah Singkat OJS48



OJS48 (OJISAN48) adalah idol grup yang dibentuk oleh Aki-P, sang produser AKB48 dan 48 family lainnya. OJS48 ini dibentuk 2010 lalu. Dan sudah memiliki single yang berjudul "Shinkokyuu (Deep Breathing)".

OJS48 yang diambil dari kata OJISAN yang dalam bahasa Jepang berarti (Orang Tua) ini, mempunyai sekitar 16 orang member yang beranggotakan para pria - pria yang sudah tua, berusia sekitar 61 Tahun keatas, yang merupakan pensiunan polisi dan juga detektif.



Sumber : Japanesia



Ditulis Oleh : P-chan

Sejarah Singkat SNH48




SNH48 adalah idol grup yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto (Aki-P) yang berasal dari Shanghai, China. SNH48 merupakan adik kandung dari AKB48 di luar Jepang setelah pembentukan JKT48 dan TPE48.

Saat ini, SNH48 telah memulai debutnya, mereka menyanyikan lagu AKB48 antara lain, Heavy Rotation, Ponytail To Shushu dan River yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Mandarin. Mereka juga sudah memulai pertunjukan di teater dengan setlist yang bernama GIVE ME POWER.

Miyazawa Sae dan Mariya Suzuki adalah dua anggota AKB48 yang di transfer ke SNH48.



Sumber : Wikipedia (Kata Kunci : SNH48)




Ditulis Oleh : P-chan  

Sejarah Singkat TPE48





TPE48 adalah idol grup kedua di luar Jepang setelah JKT48 yang merupakan saudari AKB48. TPE48 berasal dari Taipei, Taiwan. Didirikan sejak 2011 lalu.

Kabarnya, TPE48 akan melakukan debut pada musim panas 2011 lalu, namun, ternyata belum ada perkembangan yang jelas mengenai kabar tersebut.

Bagaimanapun terdapat kabar bahwa ada uji bakat di 2012 yang dilakukan TPE48 ini.

Sampai saat ini, belum lagi terdengar kabar mengenai idol grup TPE48.




Sumber : Wikipedia (Kata Kunci : TPE48)



Diposting Oleh : P-chan

Sejarah Singkat JKT48




JKT48 adalah idol grup yang merupakan saudari kandung pertama AKB48 yang berada di luar Jepang. JKT48 pun diproduseri oleh produser yang sama dengan AKB48, yaitu Yasushi Akimoto (Aki-P). JKT48 bertempat di Jakarta, Indonesia. JKT48 mempunyai singkatan tersendiri, yaitu J = Joyful K = Kawaii T = Try To Be The Best. JKT48 menganut konsep yang sama dengan AKB48, yaitu, "idola yang dapat ditemui".

JKT48 memulai debutnya pada tahun 2011. JKT48 saat ini sudah mempunyai Teater sendiri yang berada di Lantai 4 Mall FX Sudirman, Jakarta. Pemilihan JKT48 tidak berdasarkan dari ciri khas lokal dari negara Indonesia, melainkan dilihat dari kepribadian dan ciri khas yang dimiliki oleh setiap anak. Aki-P sendiri mengatakan bahwa JKT48 adalah "JEMBATAN PERSAHABATAN ANTARA INDONESIA DAN JEPANG".

JKT48 menyanyikan lagu - lagu yang berasal dari kakaknya, yaitu AKB48 yang diterjemahkan ke Bahasa Indonesia. Selain itu, JKT48 juga menyanyikan salah satu single dari SKE48, Gomen Ne Summer yang juga diterjemahkan ke Bahasa Indonesia.

Saat ini, JKT48 sudah berada di puncak kepopularitasannya. Berbagai prestasi telah didapatkan, mulai dari penghargaan di Yahoo! OMG AWARDS, Dahsyatnya Awards dan lainnya.

Saat ini, JKT48 telah terbentuk satu tim, yaitu Tim J, yang terdiri dari member JKT48 dari generasi pertama. Dan telah dipilih juga lebih dari dua puluh anggota generasi kedua yang masih berstatus sebagai JKT48 Trainee (kenyuusei). Aki Takajo dan Haruka Nakagawa yang merupakan member dari Tim A AKB48, di transfer ke JKT48 dan nama mereka pun masuk ke dalam Tim J JKT48.

Selain tampil di Indonesia, JKT48 pun telah tampil di Jepang bersama AKB48 dan sister group AKB48 lainnya di Jepang, dalam rangka acara - acara tertentu.


Sumber : Wikipedia (Kata Kunci : JKT48)



Ditulis oleh : P-chan

Sejarah Singkat HKT48



HKT48 (HAKATA48) adalah idol grup yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto (Selanjutnya disebut Aki-P). HKT48 adalah saudari ketiga dari AKB48 setelah NMB48. Mereka memulai debutnya sejak tahun 2011. HKT48 berasal dari Hakata, Fukuoka, sesuai dengan namanya. Teater HKT48 berada di Hawks Town Mall. Dahulunya, tempat ini bekas stadion futsal, yang kemudian di renovasi dan digunakan sebagai tetater resmi dari HKT48. Teater milik HKT48 adalah teater yang berkapasitas paling besar diantara seluruh teater saudari kandungnya (AKB48, SKE48 dan NMB48).

HKT48 hanya memiliki satu buah tim, yaitu Tim H dan tentunya belum termasuk para siswi - siswi pelatihan (kenkyuusei). 



Sumber : Wikipedia (Kata Kunci : HKT48)



Ditulis oleh : P-chan

Sejarah Singkat NMB48



NMB48 (NAMBA48) adalah idol grup yang diproduseri Yasushi Akimoto (Selanjutnya disebut Aki-P). NMB48 adalah singkatan dari NAMBA48, yang berarti sebuah area pusat kota di Namba, Osaka, tempat mereka melakukan pertunjukan setiap harinya. Idol grup ini adalah idol grup setelah SKE48. NMB48 berdiri sejak tahun 2010. NMB48 memiliki tiga buah tim, yaitu Tim N, Tim M dan Tim BII. NMB48 berada dibawah manajemen Kyoraku Yoshimoto Holdings. Sebuah perusahaan patungan antara Yoshimoto Kogyo dan Kyoroku Sangyo.

Saat Aki-P mengumumkan akan membentuk sebuah idol grup lagi setelah AKB48 dan SKE48, beliau menyatakan bahwa NMB48 ini akan lebih memiliki ciri khas.



Sumber : Wikipedia (Kata Kunci : NMB48)


Ditulis oleh : P-chan

Sejarah Singkat SKE48



SKE48 (SAKAE48) adalah idol grup yang diproduseri Yasushi Akimoto (Selanjutnya disebut Aki-P). Kepanjangan SKE48 adalah SAKAE48, idol grup ini terletak di Nagoya, Aichi Prefecture, mereka memiliki Teater di sebuah studio yang baru saja selesai di renovasi bernama Sunshine Sakae. Pada Oktober 2008, SKE48 memulai debutnya. SKE48 merupakan idol grup kedua setelah AKB48 yang diproduseri oleh Aki-P.

Hingga Juli 2012, SKE48 telah memiliki tiga tim, yaitu Tim S, Tim K II, Tim E dan ditambah dengan siswi pelatihan (kenkyuusei). SKE48 sering sekali diajak menjadi bintang tamu ketika AKB48 tampil.



Sumber : Wikipedia (Kata Kunci: SKE48)



Ditulis oleh : P-chan